PT Surveyor Indonesia turut hadir sebagai Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) yang terpercaya dalam program peluncuran Pengembangan UMKM Sektor Kuliner Berbasis Ekosistem dan Kearifan Lokal di Kampung Kauman Solo.
Launching dan Talkshow yang diselenggarakan oleh Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) ini mengangkat tema “Membangun Ekonomi Syariah Sektor Riil Berbasis Kearifan Lokal”. Dalam acara ini turut hadir Wakil Menteri BUMN I, Pahala Nugraha Mansury selaku Ketua 6 PP MES, Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka dan juga Direktur Utama PT Surveyor Indonesia, M. Haris Witjaksono.
Diharapkan dengan adanya Kick-Off Program Pengembangan UMKM Sektor Kuliner Berbasis Ekosistem dan Kearifan di Kampung Batik Kauman Solo ini mampu mendorong perkembangan industri halal dalam memaksimalkan pertumbuhan ekonomi negara baik di sektor pangan maupun pariwisata di Indonesia dengan menargetkan seluruh industri produk halal yang diperdagangkan, didistribusikan dan diimpor telah tersertifikasi halal.