Gelar Sosialisasi Sertifikasi Halal PT Surveyor Indonesia bersama KADIN
PT Surveyor Indonesia bersama Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) menggelar Sosialisasi Sertifikasi Halal oleh Lembaga Penjamin Halal (LPH) Surveyor Indonesia bagi Usaha Mikro dan Kecil (UMK) binaan KADIN. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual pada Selasa (08/03) Wilayah DKI Jakarta, dan dibuka oleh Direktur Komersial PT Surveyor Indonesia, Saifuddin Wijaya.
Adapun tujuan sosialisasi ini adalah untuk mempercepat implementasi program Sertifikasi Halal Gratis bagi UMK dan diharapkan dapat mendorong peningkatan skala dan mutu tercapainya target 10 juta UMK yang telah bersertifikasi produk halal dalam negeri dengan mendorong keterjangkauan literasi sertifikasi halal gratis kepada UMK di berbagai daerah dan wilayah di Indonesia.
Kegiatan sosialisasi ini dihadiri lebih dari 300 UMK Binaan Kadin yang tersebar di seluruh Indonesia. Narasumber yang dihadirkan yaitu Anggraeni Wulansari selaku auditor LPH PT Surveyor Indonesia. Adapun tema yang dibahas adalah cara meningkatkan potensi UMK dan program serta manfaat sertifikasi halal gratis.
“Dengan mendapatkan sertifikasi halal, UMK dapat naik kelas. Setelah mendapat sertifikasi halal, maka para UMK tersebut dapat mendorong terciptanya ekosistem jaminan produk halal nasional dan mendapatkan privilege untuk terlibat dalam Pengadaan Barang dan Jasa pemerintah serta di marketplace Pasar Digital (PaDi) BUMN,” ujar Saifuddin Wijaya.